Sambut Mahasiswa Baru, UIN Walisongo Belum Siap Fasilitasi Mahasiswa


  
Doc. Edukasi
Semarang, EduOnline--Menyambut mahasiswa baru , tahun ini UIN Walisongo menerima sebanyak 4104 mahasiswa baru. Jumlah ini lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya yaitu 3800 mahasiswa lebih. Namun, Rektor UIN Walisongo  mengaku belum siap memfasilitasi ruang kelas. Muhibbin mengatakan bahwa sementara akan ada kuliah malam bagi mahasiswa lama akibat kurangnya ruang kelas.

Ditemui usai pembukaan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) pada Senin (27/8), Muhibbin menambahkan alasan kurangnya fasilitas ruangan yaitu adanya jurusan baru di beberapa fakultas. Ditambah lagi beberapa fakultas  baru  belum meluluskan mahasiswa,sehingga dengan terpaksa mahasiswa lama harus rela untuk kuliah malam.  “Karena ada  jurusan baru dan beberapa fakultas belum meluluskan mahasiswa jadinya kuliah malam jadi alternatif untuk saat ini, ” jelasnya.

Saat ini UIN Walisongo masih dalam proses pembangunan delapan  gedung baru guna melengkapi ruang kelas yang masih terbatas.”Saya  yakin mahasiswa bisa bersabar karena  pembangunan sudah dimulai,” imbuhnya.

Untuk pengadaan gedung bagi mahasiswa difabel Muhibbin  juga mencanangkan akan memberikan  perlakuan khusus dalam fasilitas ruang kelas.  “Gedung baru nanti akan ramah untuk mereka yang kekurangan secara fisik,” ujar Muhibbin. Birokrasi  akan memberikan instruksi kepada para Dekan untuk menempatkan kuliah di lantai satu bagi para mahasiswa difabel.  Muhibbin juga menambahkan untuk saat ini  UIN Walisongo  belum mampu memberikan pengadaan beasiswa untuk mahasiswa difabel . “Kan gak semua mahasiswa difabel itu  kurang mampu, ada juga yang kaya,” imbuhnya.

Edu_On/Ida








Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak