Staf Ahli Politik Pangdam IV Jelaskan 3 Peran Penting Mahasiswa

Dok. LPM Edukasi (Shiha)

SEMARANG, lpmedukasi.com - Hari ke-3 Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) digelar di kampus 3 UIN Walisongo Semarang pada Minggu (06/08/2023). Kegiatan PBAK hari ini menghadirkan Staf Ahli Politik Pangdam IV, Kolonel Infanteri Slamet Riyanto sebagai orator kebangsaan. 

Dalam orasinya, Riyanto menuturkan semangat nasionalisme masyarakat perlu direvitalisasi

"Semangat nasionalisme masyarakat perlu direvitalisasi mengingat tantangan bangsa Indonesia semakin kompleks,” tuturnya.

Selanjutnya, Riyanto juga menekankan bahwa generasi muda memiliki 3 peran penting yaitu sebagai agent of change, social control, dan iron stock.

"Pertama sebagai agent of change, disini mahasiswa tidak hanya sebagai penggagas perubahan tapi turut menjadi obyek. Kedua yaitu social control, mahasiswa harus menumbuhkan jiwa sosial, menjadi bagian dari pemikiran diskusi, dan memberikan bantuan moral kepada masyarakat. Terakhir yaitu iron stock, generasi muda adalah calon pemimpin di masa depan yang menggantikan generasi sebelumnya," jelasnya.

Di akhir pemaparan orasinya, Riyanto berharap mahasiswa dapat mendedikasikan karyanya untuk masyarakat, bangsa, dan negara.

"Harapan saya terhadap mahasiswa dapat menjaga kehormatan negara, memanfaatkan apa yang diperoleh saat ini, serta mendedikasikan karyanya untuk masyarakat, bangsa, dan negara," pungkasnya.


Penulis: Shihatud Diniyah An Nabilah (Kru Magang 2022)

Editor: Agustin

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak