Di Tengah Kendala Kesehatan dan Ekonomi, Maulana Anwar Raih Predikat Wisudawan Terbaik FSH

Potret Maulana Anwar, Wisudawan terbaik FSH UIN Walisongo Semarang memegang ijazah kelulusan di hari wisudanya pada Sabtu (2/11/2024). (Doc. Khusus).

SEMARANG, lpmedukasi.com – Maulana Anwar berhasil menyelesaikan studi dan meraih gelar sarjana pendidikan dari Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) pada wisuda ke-93 Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, yang diselenggarakan di Auditorium Kampus 3 UIN Walisongo pada Sabtu (2/11/2024).

Mahasiswa Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (HES) ini menuntaskan studinya dalam waktu 3 tahun 2 bulan 3 hari, tepatnya pada 3 Oktober 2024.

Anwar juga berhasil menyusun artikel jurnal terindeks Sinta 3 berjudul “Maximizing Charitable Endowments  for Healthcare: Makasih Syariah Perspectives from Wahbah Zuhaili and Syariah Economic Laws Compilation", yang menjadi syarat kelulusannya.

Meski berhasil menyelesaikan studi dengan cepat, Anwar menghadapi berbagai tantangan, terutama dalam hal kesehatan. 

“Sejak semester 4, saya berjuang menjalani perkuliahan dalam kondisi kesehatan yang kurang stabil, seperti diagnosa jantung dan bronkitis yang membutuhkan perawatan rutin dan menjalani kontrol," jelas Anwar saat diwawancarai melalui WhatsApp.

Ia juga menambahkan bahwa tantangannya ada pada keterbatasan ekonomi. 

"Di tengah keterbatasan ekonomi keluarga, maka saya harus berhemat dengan sering berjalan kaki ke kampus agar bisa menyisihkan uang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," imbuhnya. 

Selain aktif dalam bidang akademik, Anwar juga turut aktif berkontribusi dalam organisasi, pelatihan, dan magang.

Menurut Anwar, aktif dalam semua hal itu akan menambah wawasan pengetahuan dan skillnya yang berguna di masa depan.

"Di samping kuliah, saya aktif mengikuti organisasi, pelatihan, dan magang untuk memperluas pengetahuan dan kemampuan yang akan berguna di masa depan," ungkapnya. 

Anwar juga berbagi tips untuk menyelesaikan studi dengan cepat.

“Sejak awal saya menetapkan tujuan yang jelas untuk menyelesaikan kuliah secepat mungkin dengan membuat rencana studi yang terarah," tuturnya.

"Kemudian saya memanfaatkan setiap kesempatan akademik yang tersedia. Dalam hal ini saya memilih untuk menyelesaikan studi dengan artikel yang terindeks Sinta 3. Menurut saya, menulis artikel ilmiah memang membutuhkan usaha lebih, tetapi memberikan pengalaman berharga dalam bidang akademik. Selanjutnya adalah konsisten, manajemen waktu, menjaga kesehatan, serta doa dan bersyukur," imbuhnya. 

Motivasi terbesar Anwar adalah membuat keluarga dan orang-orang terdekatnya bangga. 

“Saya percaya bahwa menjadi sosok inspiratif adalah hasil dari ketekunan, doa, dan semangat untuk tidak menyerah, meskipun  banyak tantangan yang dihadapi. Saya yakin bahwa yang saya lakukan bukan hanya untuk saya sendiri, tetapi juga keluarga agar mereka bangga," ucapnya.

Anwar menutup dengan menyampaikan pesan inspiratif kepada rekan-rekannya agar bersungguh-sungguh dalam menempuh studi.

“Teruslah melangkah, teruslah berusaha dan jangan pernah menyerah untuk menggapai impian. Setiap langkah kecil yang dilakukan dengan sungguh-sungguh akan membuahkan hasil. Wisuda saya adalah bukti dari ketekunan dan usaha keras saya,” pungkasnya.


Reporter: Laila

Editor: Agustin

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak